oleh

Ahli: Jessica Memiliki Kepribadian “Amorous Narcissist”

SALISMA.COM (SC), JAKARTA – Fakta baru soal Jessica Kumala Wongso terungkap saat ahli psikologi, Antonia Ratih Andjayani, memberi kesaksian di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Senin (15/8/2016). Fakta baru itu berkaitan dengan kepribadian Jessica.

Menurut hasil pemeriksaan psikolog, Jessica dikategorikan memiliki kepribadian amorous narcissist. Salah satu sifat pemilik kepribadian itu adalah sering kali menggunakan kebohongan yang rumit untuk beralih dari satu hubungan ke hubungan yang lain.

Antonia menjelaskan, kategori itu didapat dari hasil pemeriksaan berupa wawancara dengan Jessica, teman dekat, dan keluarga. Dalam pemeriksaan itu, ditemui ketidaksinkronan keterangan Jessica dengan keluarga dan teman dekatnya.

“Karena ketika dia dibilang orang pemaaf, dalam pertanyaan berikutnya, jawabannya bisa berbeda. Ketika dalam pola selanjutnya, jawaban Jessica sangat common sehingga tak bisa detail,” kata Antonia.

Kemudian, saat psikolog masuk pada hubungan relasional dengan pasangan, sifat dangkal ditemukan. Lebih lanjut lagi, kepribadian Jessica dalam kategori itu dinilai cukup dominan.

Salah satunya ditemukan saat pertanyaan terkait apa yang terjadi di Kafe Olivier diberikan. Menurut dia, ketidakcocokan itu kembali muncul.

“Sekilas tampaknya betul, tetapi ketika harus ditelusuri lagi satu per satu dan dihubungkan, ada hal yang tak sinkron.”

“Untuk bisa melakukannya, butuh kecerdasan luar biasa dan dari kecerdasan tersebut, apa yang menjadi kategorinya dia, ternyata masuk dalam kategori amorous narcissist. Indikasinya kuat,” kata Antonia.

 
(KOMPAS.com)