oleh

Baru Setengah Jalan, Emas Jabar sudah Lebihi Capaian di PON 2012

SALISMA.COM (SC), BANDUNG – Jawa Barat makin jauh meninggalkan pesaing-pesaingnya dalam perebutan medali PON XIX/2016.

Sampai hari kesebelas ajang olahraga empat tahunan ini, jumlah medali ruan rumah sudah mampu melebihi capaian mereka di PON XIVIII Riau yang hanya mengoleksi 99 emas.

Saat ini, Jabar meraup 105 emas, 54 perak, dan 68 perunggu. Jatim di posisi runner up dengan 61 emas, 66 perak, dan 62 perunggu. Sedangkan di peringkat ketiga ditempati DKI baru mengoleksi 56 emas, 61 perak, dan 61 perunggu.

Sejauh ini, memang masih tersisa sebanyak 438 medali emas yang diperebutkan oleh 34 kontingen. Namun, melihat cabor-cabor yang dipertandingkan dan tren perolehan medali tuan rumah, apa yang diadpat Jabar bisa saja bertambah dua kali lipat.

Kondisi ini diperparah, dengan adanya indikasi kecurangan yang dilakukan tuan rumah. Sebab, sampai hari kesebelas, sudah belasan kasus kecurangan, memprotes wasit, intimidasi ofisial, intimidasi pendukung tuan rumah, terjadi dan itu menyebabkan kericuhan di lapangan.

“Ini PON paling parah (kericuhan dan protes kecurangannya, red). di (PON) Riau 2012, tidak separah ini, ketidaksportifan di sini kelihatan sekali. Di sana berhari-hari, tidak ada masalah berarti, protes keras juga tak banyak. Tapi di sini parah, setiap hari ada saja permasalahan, ada kasus,” tutur beberapa awak media yang berkumpul di media center membicarakan banyaknya permasalahan di PON.

Memang, baru empat hari PON berjalan, beberapa cabor mengancam boikot, ada yang walkout, sampai pemukulan suporter terhadap atlet. Tak hanya itu, beberapa cabor bela diri juga sempat diwarnai aksi provokatif dari ofisial tuan rumah yang membuat kericuhan.

 

(JPNN.com)